BALIKPAPAN – Setelah dilaporkan hilang saat memanc...

BALIKPAPAN – Setelah dilaporkan hilang saat memancing di sekitar Dermaga Chevron, Bahmid Noor (40) akhirnya ditemukan tak jauh dari lokasi korban memancing. Tim gabungan menemukan korban, Jumat (19/5/2017) pukul 02.45 WITA dalam keadaan meninggal dunia. Jasadnya ditemukan mengambang ke arah pantai sekitar 20-30 meter dari Dermaga Chevron. Tim gabungan selanjutnya mengevakuasi jasad Bahmid dan dibawa ke ruma duka menggunakan ambulance milik PMI.Sebelumnya, Bahmid dilaporkan hilang oleh isterinya setelah pergi memancing sejak Rabu lalu namun hingga Kamis tidak kunjung pulang ke rumah. Saat disusul ke lokasi memancing, sang isteri hanya menemukan motor milik korban yang terparkir di kawasan dermaga. Menurut Alfath saksi mata yang juga ABK Kapal TB Selat Makassar, Rabu malam pukul 21.00 WITA korban memancing di atas Kapal TB Teluk Adang. Posisi kapal yang ditumpangi korban untuk memancing saat itu sejajar dengan Kapal TB Antasena dan TB Selat Makassar. Tidak lama kemudian Kapal TB Selat Makassar mulai bergerak namun korban sudah tidak lagi terlihat.Setelah menerima laporan, personil Kantor SAR Balikpapan berangkat menuju lokasi untuk mencari korban bersama dengan unsur lainnya. Pencarian dilakukan di sekitar lokasi hilangnya korban, yang berada di koordinat 01 16 26.9004 S – 116 48 19.9004 E. Tim gabungan juga mendirikan posko di lokasi.Penemuan jasad Bahmid sekaligus menutup pencarian yang dilakukan tim gabungan sejak Kamis (18/5/2017) petang. Selain personil Kantor SAR Balikpapan, pencarian Bahmid juga melibatkan BPBD Balikpapan, Dit Polair Polda, Polair polres, Pol KP3 Semayang, Lanal Balikpapan, Balakarcana, PMI, Banda Indonesia, Polair PPU, Stekpala, KKP Semayang, ERT Uniba, REPENA Samarinda, KSOP Balikpapan, keluarga korban, dan masyarakt setempat. (an)