KLUNGKUNG - Sesosok jenasah ditemukan terapung-apung di Perairan Nusa Lembongan, Kamis (1/3/2018). Tim SAR dari Basarnas Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar segera digerakkan ke lokasi, sesaat setelah menerima laporan dari Kapolsek Nusa Penida pada pukul 13.44 Wita. Dari keterangannya diketahui posisi tepanya berada di koordinat 8°42'04.74"S-115°21'01,59"E. Sebanyak 6 personil bertolak dari Pelabuhan Benoa dengan menggunakan RIB, sementara itu 4 personil dari pos siaga Nusa Penida juga dikerahkan ke lokasi. "Jika ditarik garis lurus dari Pelabuhan Benoa ke lokasi penemuan jenasah sekitar 8,5 NM dan radial73.16, jadi tadi kurang lebih 40 menit, tim SAR gabungan telah tiba di lokasi," ungkap Ketut Gede Ardana, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar.
Proses evakuasi telah dilakukan sekitar pukul 15.35 Wita. Selanjutnya tubuh yang ditemukan dalam keadaan tertelungkup itu dimasukkan dalam kantong jenasah dan dibawa ke Pelabuhan Benoa. Selain Basarnas, operasi SAR turut melibatkan Polsek Nusa Penida, Balawista Nusa Penida serta nelayan setempat.
"RIB sudah sandar di Pelabuhan Benoa pada pukul 16.25 Wita, dan untuk proses identifikasi jenasah pihak forensik RSUP Sanglah yang akan menindaklanjutinya," tutup Ardana. Jenasah pria tanpa identitas tersebut dibawa menggunakan ambulance BPBD Kota Denpasar. (ay/ hms dps)