Mentawai – Kantor Pencarian dan Pertolongan (Kantor SAR) Mentawai menerima laporan dari Riki (Keluarga Korban) bahwa seorang nenek berusia 70 tahun hilang dan tidak ditemukan sejak 30 Oktober 2024.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Mentawai, Rudi, menjelaskan “Terkait laporan hilangnya seorang nenek berusia 70 tahun atas nama Darnis pada hari Kamis (31/10) dari Riki yaitu keluarga korban, kami menurunkan satu Tim SAR Gabungan sudah kami berangkat menuju ke lokasi kejadian," ujarnya.
Kronologi dari hilangnya nenek Darnis ini bermula pada hari Minggu (27/10), survivor berangkat dari Dusun Manganjo menuju Dusun Pasapuat Desa Saumanganya. Namun sampai dengan Rabu (30/10) malam survivor tidak kembali. Keluarga bersama warga sekitar sudah berusaha mencari tetapi tidak membuahkan hasil. Sehingga pada hari Kamis (31/10) dilaporkan ke Kantor Pencarian dan Pertolongan Mentawai.
Saat ini Tim SAR Gabungan masih melakukan pencarian terhadap nenek Darnis. Tim SAR gabungan dibagi menjadi 2 SRU bergerak menuju lokasi pencarian untuk melakukan penyisiran di sekitar Hutan Desa Saumanganyak.
Drone Thermal pun digunakan dalam proses pencarian ini. Tim dilapangan juga menggunakan Teknik pencarian paralel dengan jarak antar personil 2 - 3 Meter dengan luas area pencarian 4 KM². (HMSMTW)