Biak - Pencarian terhadap dua nelayan yang hilang saat memancing di perairan supiori masih berlangsung hingga memasuki hari ke dua. Sejak dilaporkan hilang, Tim Rescue 1 yang melakukan pencarian pada sabtu lalu dengan menggunakan KN SAR Wibisana belum berhasil menemukan tanda-tanda keberadaan kedua nelayan tersebut sehingga Tim Rescue 1 memutuskan untuk bermalam di pulau Bepondi karena hari mulai petang, sedangkan Tim Rescue 2 yang melakukan pencarian melalui jalur darat bermalam di kampung Warbor supiori utara untuk terus berkoordinasi dengan keluarga korban dan aparat setempat.
Minggu (20/5/2018) , memasuki hari kedua Operasi SAR, Tim Rescue kembali melakukan pencarian terhadap kedua nelayan tersebut hingga hari mulai gelap,karena hasil pencarian hari ke-dua masih nihil, Tim Rescue yang mengunakan KN SAR Wibisana bermalam di pulau Numfor. Sehubungan dengan perhitungan area pencarian Operasi SAR terhadap speed boat 15 PK yang digunakan kedua nelayan tersebut, rupanya pergerakan objek yang terpantau melalui SAR Map dari perairan Supiori Utara semakin melebar dan mengarah ke barat hingga memasuki wilayah kerja Kansar Manokwari dan Kansar Sorong. Dalam upaya pencarian terhadap kedua nelayan tersebut, Tim Rescue di lapangan mendapat info terbaru bahwa kedua nelayan tersebut telah ditemukan oleh nelayan dari manokwari dalam keadaan selamat dan saat ini sudah dievakuasi dan diantar ke keluarga korban yang berada di kampung ambon Manokwari.
Mendengar dan untuk memastikan kebenaran info tersebut, Personil Kansar manokwari langsung bergerak menuju keluarga korban yang berada di kampung ambon manokwari dan setelah bertemu dengan keluarga korban, Personil Kansar manokwari pun dapat memastikan bahwa info tersebut benar setalah bertemu dengan kedua korban yang hanyut dari perairan supiori utara dan ditemukan oleh nelayan manokwari. Saat ditanya mengenai kronologis kejadian, kedua nelayan tersebut berencana pulang setelah memancing ikan di perairan supiori utara namun ditengah perjalanan pulang, speed boat yang mereka tumpangi mengalami mati mesin yang menyebabkan keduanya hanyut mengikuti arus hingga di temukan oleh nelayan dari manokwari. Hanyut selama 3 hari, kedua nelayan tersebut bertahan hidup dengan mengkonsumsi kelapa kering hingga akhirnya ditemukan hanyut dalam keadaan selamat di daerah perairan pulau kaki amban pantai manokwari. Dengan ditemukannya kedua nelayan tersebut, seluruh Tim Rescue yang berada dilapangan ditarik kembali ke Kansar Biak dan seluruh potensi SAR yang terlibat dalam operasi SAR dikembalikan ke satuan masing-masing dan operasi SAR dinyatakan selesai dan ditutup.RCH05