Tanjungpinang (16/08) Kunjungan Koordinasi Kepala...

Tanjungpinang (16/08) Kunjungan Koordinasi Kepala Kantor SAR Tanjugpinang Djunaidi,S.Sos.,M.M ke Markas Komando Wing Udara 2 Tanjungpinang dan Pangkalan Udara Raja Haji Fisabilillah TNI AU , yang didampingi oleh Kepala Sub Seksi Potensi Kantor SAR Tanjungpinang Miswadi.Dalam kunjungan tersebut komandan Wing Udara 2 yang sedang tidak berada ditempat, sehingga Kepala Kantor SAR tanjungpinang disambut oleh PASIOPS  Wing Udara 2 Letkol Laut (P) Rivai, Amd. PI.S.H. Kunjungan tersebut dalam rangka silatuhrahmi dan menjalin koordinasi yang baik dengan TNI Angkatan Laut. Pada sebelumnya yang dimana Helikopter HR-1522 di Bawah Kendali Operasi (BKO) Lanudal Tanjungpinang akan tetapi penggunaan dibawah Badan SAR Nasional apabila terjadi operasi SAR yang harus menggunakan Helikopter.Kepala Kantor SAR Tanjungpinang berharap kedepannya antara Basarnas dengan TNI AL berjalan harmonis sehingga menimbulkan sinegritas, hubungan yang baik antarpotensi SAR apabila terjadi sewaktu-waktu operasi SAR terjadi di Kepulauan Riau serta membahas latihan SAR antara Badan SAR Nasional khususnya Kantor SAR Tanjungpinang dengan TNI AL. Dalam kunjungan lainnya di Pangkalan Udara TNI AU Kepala Kantor  SAR Tanjungpinang Djunaidi, S.Sos .,M.M diterima langsung oleh Komandan Lanud Raja Haji Fsabilillah  Kolonel Pnb Ign. Wahyu Anggono S.E., M.M. Dalam pertemuannya membahas koordinasi yang baik antar TNI AU, pembahasan latihan SAR kedepannya dan perkenalan silatuhrahmi dengan Kepala Kantor SAR yang baru kepada Danlanud Raja Haji Fisabilillah. (mfh)