TRENGGALEK- Tim Rescue Pos SAR Trenggalek, Kantor SAR Surabaya bersama dengan Unsur SAR berhasil mengevakuasi nelayan yang mengalami mati mesin di Prigi, Kabupaten Trenggalek, Surabaya, Minggu (10/12/2017) Pukul 02.10 WIB. Kedua nelayan yang yang sempat mengalami mati mesin sejak Sabtu (9/12) ditemukan dalam kondisi selamat dan kemudian diserahkan kepada pihak keluarga.
Evakuasi terhadap kedua nelayan tersebut dilakukan setelah Kantor SAR Surabaya mendapatkan informasi dari pihak keluarga korban pada hari Sabtu (9/12). Ia menginfokan bahwa ada perahu nelayan yang mengalami kerusakan mesin di Perairan Sasak dan Sasari, Prigi, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek. Dua orang nelayan yang berada di kapal tersebut adalah Hadari (45) dan Darus (70) warga Dusun Tambak, Desa Tasik Madu, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek.
Mendapatkan informasi tersebut pada Pukul 18.30 Kantor SAR Surabaya memberangkatkan Tim Rescue Pos SAR Trenggalek menuju lokasi kejadian. Setelah 2 jam, mereka tiba di lokasi kejadian dan langsung melakukan pencarian. Pencarian pun membuahkan hasil pada dini hari. Kedua korban ditemukan dalam kondisi selamat.
Setelah ditemukan pada Pukul 02.10 WIB mereka dievakuasi dan diserahkan kepada pihak keluarga. Dan operasi SAR dinyatakan selesai dan ditutup, unsur SAR yang terlibat dikembalikan kesatuannya masing-masing. xna