HUT KE-78 RI, BASARNAS PERKUAT KOMITMEN PELAKSANAAN TUGAS DI BIDANG SEARCH AND RESCUE

Jakarta – Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dengan melaksanakan Upacara di lapangan Kantor pusat Basarnas, Rabu (17/08/2023) pukul 08.00 WIB. Deputi Bidang Operasi Pencarian dan Pertolongan dan Kesiapsiagaan Ribut Eko Suyatno , S.E., M.M, bertindak sebagai Inspektur upacara. Mengusung tema “Terus Melaju untuk Indonesia Maju” upacara ini diikuti seluruh pejabat pimpinan tinggi madya, pratama, dan seluruh pegawai Basarnas.

Peringatan hari ulang tahun Republik Indonesia memiliki makna yang mendalam bagi seluruh rakyat indonesia. Perjuangan panjang para pahlawan memperjuangankan kemerdekaan itu selama 300 tahun, akhirnya bangsa kita merdeka. 
“Sebagai anak bangsa, kita tidak boleh melupakan jejak sejarah. Darah, keringat, dan air mata yang mengucur dari para pahlawan menjadi pemantik kita untuk mengisi kemerdekaan ini dengan prestasi,“ ungkap Ribut Eko Suyatno.

Inspektur Upacara juga menyampaikan bahwa Basarnas sebagai leading sector di bidang penyelenggaraan SAR merupakan representasi pemerintah dalam memberikan jaminan pelayanan SAR pada kecelakaan pesawat, kecelakaan kapal, kecelakaan dengan penanganan khusus, bencana pada fase tanggap darurat, dan kondisi membahayakan manusia. 

“Saya mengajak kepada seluruh pegawai di lingkungan basarnas untuk tetap fokus melaksanakan tugas dan fungsi kita. Kita tunjukkan kepada masyarakat dan dunia, bahwa basarnas tetap komitmen dan eksis melaksanakan tugas-tugas di bidang sar kapan saja, dimana saja, dan kepada siapa saja yang membutuhkan pelayanan SAR,” pungkasnya

Pada kesempatan yang sama juga, dua pegawai Basarnas berkesempatan menerima penghargaan Satya Lencana Karya Satya, Praseya Budiarto, S.AN., M.M dari Pusat Data dan Informasi atas pengabdian 30 tahun dan Didit Permana, S.Kom dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Lampung atas pengabdian 10 tahun. (bert)