MABAR – Mr. Patrice Cyrille Marie Worth (76) Warga Negara asal SwediA belum ditemukan oleh petugas gabungan hingga Kamis (28/12/2017).
Wisatawan asing itu hilang sejak Rabu (27/12/2017). Korban saat itu bersama rombongannya yang berjumlah 4 orang melakukan diving di sekitar Perairan Mawan sejak pukul 15.00 WITA. Namun hingga pukul 15.30 WITA korban tidak juga muncul ke permukaan.
Dari informasi yang diterima Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere pria bernomor paspor 87515018 tersebut berangkat dari Labuan Bajo dengan menggunakan KM Ombak Biru GT 219 berbendera Indonesia. Korban berangkat dari Labuan Bajo pada Selasa (26/12/2017). Mereka berangkat menuju TNK untuk melakukan diving di beberapa lokasi penyelaman.
Keesokan harinya rombongan kembali diving namun korban tidak terlihat muncul ke permukaan. Kru kapal bersama pihak penginapan berusaha mencari korban namun belum berhasil.
Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere langsung mengerahkan personilnya guna membantu proses pencarian terhadap korban bersama petugas lainnya. Tiba di lokasi hari sudah gelap sehingga tim hanya melakukan koordinasi dengan unsur potensi setempat.
Pagi ini (28/12/2017) mulai pukul 06.00 WITA petugas gabungan mulai melakukan pencarian dengan menyisir beberapa titik koordinat. Cuaca di lokasi dilaporkan hujan ringan.
Tidak hanya menyisir sekitar lokasi kejadian, petugas gabungan juga melakukan penyelaman sedalam 33 meter sebanyak dua kali namun belum berhasil menemukan korban. Hingga pukul 18.00 WITA penyisiran dan penyelaman yang dilakukan petugas gabungan hasilnya masih nihil dan akan dilanjutkan kembali besok pagi. (an)