Basarnas Terima Audiensi Universitas Kristen Indonesia

Jakarta, (26/2) Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) menerima Audiensi dari Universitas Kristen Indonesia (UKI) di ruang Rapat Lt. 3 Gedung Basarnas. Rombongan dari UKI dipimpin oleh Rektor Dr. Dhaniswara K. Harjono, SH.,M.H., MBA  didampingi Wakil Rektor bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama Dr.rer.pol. Ied Veda Rimrosa Sitepu, S.S., M.A., Kepala Biro Kerjasama Yuni Indarwati, S.Pd.  beserta  staff. 

Rombongan diterima langsung oleh Sekretaris Utama Basarnas Abdul Haris Achadi, S.H., DESS didampingi Kepala Biro Hukum dan Kerjasama Didi Hamzar, beserta Staff.

Dalam Audiensi kali ini membahas tentang rencana kerjasama antara UKI dan Basarnas dalam bidang peningkatan Kompetensi SDM, penyelenggaraan Operasi SAR, serta pemanfaatan Sumber Daya dan Pengabdian pada masyarakat.

Rombongan dari UKI juga berkesempatan bertemu langsung dengan Kepala Basarnas Marsekal Madya TNI Kusworo dan menyampaikan maksud kedatangannya hendak menjalin kerjasama dengan Basarnas. 

Selanjutnya rombongan juga berkesempatan melihat secara langsung Pusat pengendalian Operasi SAR Basarnas di lantai 11 atau yang lebih dikenal Basarnas Command Center (BCC).  Direktur Keisapsiagan menjelaskan tugas dan fungsi dari BCC serta menjelaskan aplikasi aplikasi yang digunakan dalam mengontrol pelaksannan Operasi SAR yang dilaksanakan dari Sabang sampai Merauke.