Wakatobi – Dua pemandu selam asal Spanyo yang dika...

Wakatobi – Dua pemandu selam asal Spanyo yang dikabaran hilang sejak kemarin akhirnya ditemukan. Keduanya ditemukan dalam keadaan selamat pagi ini (13/5/2017) pukul 06.30 WITA. Tim SAR gabungan menemukan Judith Terel oto (47) dan Ramon Crivilles Malero (49) (ralat nama di berita sebelumnya) terapung di atas rompon milik nelayan yang berada di koordinat 05 33 21.25 S – 123 20 88.48 E, 10 mil arah selatan dari titik spotlight. Kedua pemandu selam ini selanjutnya dievakuasi ke Tomia dengan menggunakan kapal pelagian. Humas Kantor SAR Kendari Wahyudi menginformasikan bahwa hilangnya kedua warga negara asing (WNA) ini bermula pada Jumat (12/5/2017) pukul 07.00 WITA. Kedua pemandu selam meminta ijin kepada kapten kapal pelagian untuk turun menyelam selama kurang lebih 40 menit. Namun sudah lebih dari batas waktu yang diberikan kedua penyelam belum juga muncul ke permukaan. Mereka menggunakan peralatan menyelam lengkap dengan tabung yang hanya bisa bertahan selama 45 menit. Saat itu kondisi air laut dalam keadaan ombak besar dan arus bawah laut kencang. “RB 307 diberangkatkan dari Baubau pada pukul 22.30 WITA dan tiba di Wanci pukul 06.15 WITA langsung melakukan pencarian bersama dengan rigd inflatable boat (RIB) milik Pos SAR Wakatobi”, sambungnya.Dengan ditemukan keduanya maka pencarian WNA ini dinyatakan selesai dan ditutup. Seluruh unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-msing. (an)